Senin, 15 Oktober 2012

Candi Borobudur resmi masuk Guinness World Records



 
 Candi Borobudur secara resmi dinyatakan sebagai Candi Buddha Terbesar di Dunia oleh Guinness World Records yang berpusat di London. Peresmian itu ditandai dengan penyerahan piagam penghargaan dari pihak Guinness kepada pengelola PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko (PT TWCBPRB).Penyerahan itu berlangsung di Pendopo Hotel Manohara, Kompleks Taman Wisata Candi Borobudur, Kabupaten Magelang, Jateng, Senin (15/10).
Piagam penghargaan diserahkan oleh Client Servis Director Guinnes World Records, Lucia Sinigagliesi kepada Direktur Utama PT TWCBPRB, Purnomo Siswoprasetjo. Disaksikan di antaranya oleh Direktur Pemasaran dan Pengembangan Usaha PT TWCRPBR, Agus Canny dan Kepala Unit PT Taman Wisata Candi Borobudur (PT TWCB) Bambang Irianto beserta staf. Lucia Sinigagliesi, usai menyerahkan piagam, menyatakan Candi Borobudur dibangun menggunakan 60 ribu meter kubik struktur bebatuan setinggi 34,5 meter (113 kaki) dan kerangka dasarnya berukuran 123 x 123 meter.

“Candi ini yang terbesar di dunia. Banyak referensi buku yang juga menyebut demikian. Kami juga telah melakukan penelitian kurang lebih selama satu setengah tahun. Unesco pun mengakuinya. Dilihat dari ukurannya, Candi Borobudur sangat impresif. Karena itu, kami memberikan penghargaan ini,” jelasnya.Sementara Purnomo Siswoprasetjo berharap, penghargaan ini mampu berdampak lebih besar, meningkatkan angka kunjungan obyek wisata Borobudur. Juga diharapkan akan muncul multiplayer effect dan peningkatan kegiatan perekonomian masyarakat di sekitar Candi Borobudur.

“Malam nanti, Miss Lucia akan hadir di panggung terbuka Sendratari Ramayana di Prambanan, Sleman, DIY, untuk menyaksikan pemecahan rekor dunia pagelaran tari tersebut sebagai The Longest On-Going dan The Largest Ramayana Ballet Dance in the World. Sekaligus, beliau akan menyerahkan piagam penghargaan yang menyatakan Sendratari Ramayana telah tercatat juga dalam Guinness World Records sebagai tari kolosal dan terlama dalam pementasannya,” pungkas Purnomo.
sumber : http://www.merdeka.com/peristiwa/candi-borobudur-resmi-masuk-guinness-world-records.html

0 komentar:

Posting Komentar